Sumber gambar ilustrasi : http://fsr.isi.ac.id |
Topas Hotel Bandung. 30 Desember 2018, hari ke- 3 kegiatan ToT Pengajar Produk Kreatif Kewirausahaan. Ada materi menarik yang bisa diimplementasikan untuk membuat produk kreatif.
Temuan Peluang
Misalkan seperti ini.Disebuah mini market terlihat seorang SPG memindahkan susu kemasan kotak kedalam rak satu persatu. Dengan demikian pekerjaannya akan membutuhkan waktu yang cukup lama. Idenya adalah bagaimana kalau ada alat yang bisa memindahkan susu kemasan kotak ke dalam rak dengan cepat.
Perencanaan Produk Kreatif
Pertanyaannya adalah "Bagaimana cara merealisasikan ide produk kreatif untuk masalah di atas ?"Ada 4 proses yang dapat diedukasikan kepada siswa melalui kegiatan PGBU (Pikir - Gambar - Buat - Uji).
Pikir
Ajak siswa untuk berfikir, rancangan produk yang akan dibuat. Sebagai solusi dari masalah yang ada.
Gambar
Buat gambar sketsa. Rancangan gambar alat yang akan dibuat dengan data ukuran yang lengkap.
Buat
Realisasikan gambar skema yang sudah dirancang.
Uji
Uji produk yang telah dibuat
Diskusi Kolaborasi Guru Produktif dengan Kewirausahaan |
Selamat mencoba
Salam Inovasi Salam Implementasi
Kunjungi juga okeguru.com
Koleksi tutorial media pembelajaran menggunakan IT
Posting Komentar