Rabu, 19 Juli 2023

MENEBAR IDE KREATIF DI SMK TI PEMBANGUNAN CIMAHI

SMK TI Pembangunan Cimahi adalah Sekolah Menengah Kejuruan Teknologi Informatika yang terletak di kota Cimahi, Jawa Barat. Sekolah ini memiliki fokus pada pendidikan kejuruan di bidang teknologi informasi, dengan tujuan untuk melahirkan lulusan yang siap menghadapi tantangan di dunia industri digital yang terus berkembang pesat.

SMK TI Pembangunan Cimahi menawarkan berbagai program kejuruan yang relevan dengan dunia teknologi informasi. Beberapa program keahlian yang disediakan antara lain adalah Teknik Komputer dan Jaringan, Multimedia, dan Rekayasa Perangkat Lunak. Setiap program kejuruan dirancang untuk memberikan siswa pemahaman yang mendalam tentang bidang tersebut, serta keterampilan praktis yang diperlukan dalam dunia kerja.

IHT SMK TI Pembangunan Cimahi

Ini pertamakalinya mendapat undangan dari SMK TI Pembangunan. Serasa mimpi jadi kenyataan. Hampir dua tahun yang lalu, sahabat saya Pa Agus Rahmawan ngajak untuk sharing pengalaman di TI Pembangunan.

Kebahagiaan lainnya adalah bisa berdampingan dengan narasumber hebat. Ada Bapak pengawas pembina SMK Cadin VII Sri Eko Bambang S, M.Pd. Kemudian Sekertaris KGPPKC sekaligus GP Angkatan 5 Ibu Rohaeni Nur Eli. S.Si, M.Pd. Dan Asesor Kompetensi sekaligus CGP Angkatan 9 Bapak Febry K, S.ST, M.Pd, Gr.

IHT SMK TI Pembangunan Cimahi

Pembukaan saya awali dengan sebuah pantun.

"Ada buah mangga tak ada yang punya"
"Mudah - mudahan enak rasanya"
"Apakabar hadirin semuanya"
"Semoga sehat selamanya"

Saya tidak biasa menyaji dengan duduk. Saya harus berdiri dan berkeliling. Supaya bisa berinteraksi dengan audien. Maka saya ijin berdiri dengan sebuah pantun pula.

"Buah kedongdong buang kemiri"
"Boleh dong saya berdiri"
IHT SMK TI Pembangunan Cimahi

Topik mengimplementasikan TIK dalam pembelajaran memang asyik untuk dikaji. Apalagi selaran dengan perkembangan teknologi saat ini yang tidak bisa dibendung. Nah, peran guru jadi punya andil besar. Supaya bisa memanfaatkan teknologi untuk percepatan belajar siswa.

Video jadi konten yang paling diminati siswa. Menyaksikan sumber belajar dalam bentuk video, mampu mengakomodir perbedaan cara belajar siswa. Tipe belajar auditorial, visual, termasuk juga kinestetik.

Justru point intinya adalah "Bagaimana cara guru, membangun skenario pembelajaran menggunakan media video supaya siswa mampu memiliki kompetensi abad 21 4C (Creative, Colaborative, Critical thinking, Communication)

IHT SMK TI Pembangunan Cimahi

Ini jadi bahan diskusi bersama pihak managemen SMK TI Pembangunan. Perlu waktu khusus untuk membangun kemampuan guru dalam mengelola teknologi informasi sebagai media pembelajaran. Saya sampaikan bahwa, kehadiran teknologi tinggi seperti Artificial Intelegent (AI), bukanlah sebuah ancaman bagi guru. Tapi ini adalah kekuatan yang bisa dimanfaatkan guru. Karena guru tak bisa digantikan dengan teknologi

Guru punya kemampuan dalam menegelola skenario pembelajaran. Guru punya strategi dan pendekatan untuk menghadirkan suasana belajar untuk siswa. Guru memiliki persaan yang bisa membangun komunikasi humanis dengan siswa. Dan kesemua itu melekat pada 4 kompetensi guru (pedagogis, kepribadian, sosial dan profesional).

Saya yakin, temen - temen guru SMK TI Pembangunan sudah memiliki itu semua.

Terima kasih, saya ucapkan untuk Kepala sekolah SMK TI Pembangunan Cimahi Bapak Didit Ariadi, teman - teman guru SMK TI Pembangunan, Tim Management dan semua jajarannya. Semoga selalu jadi sekolah terbaik. Aamiin.

Karena berbagi itu indah, bagikan artikel ini untuk saling berbagi informasi.
Salam Inovasi, Salam implementasi.
~☺~

Posting Komentar